Pages

Selasa, 30 Maret 2010

Mikado dan Domikado

Dari judulnya pasti Anda sudah bisa menebak apa yang akan saya tulis,apalagi para pengguna smart phone BlackBerry sudah tidak asing  mendengarnya.Maklum saya pengguna baru dari smart phone ini,jadi saya tertarik untuk menulisnya.

Domikado ciee..duoo..tigo,itu adalah sepenggal dari lirik lagu tapi Domikado yang ini lain,yakni sebuah aplikasi yang memuat banyak konten,aplikasi ini dibuat oleh Ronald Ishak,dalam keterangan di situs resminya, mengatakan mereka merupakan anggota Aliansi Blackberry pertama asal Indonesia. Mereka menciptakan aplikasi ini untuk dapat digunakan secara gratisan oleh para pengguna Blackberry di Indonesia, yang dapat memudahkan mereka mendapatkan informasi.
"Aplikasi ini memungkinkan anda mencari sekira 2.500 restoran yang ada di Indonesia, mengecek berita update kondisi pasar uang, trending topics di Twitter, 200 berita headline dari blog dan koran harian, waktu pertunjukan bioskop, skor bola, jadwal TV, prakiraan cuaca, jadwal nge-gym dan panduan clubbing super lengkap," ujar Ronald
Memang telah saya buktikan sendiri dengan menginstal Domikado di BlackBerry saya,banyak sekali konten-konten yang saya perlukan,misalnya disaat saya ingin mencari tahu lokasi sebuah Restaurant dibilangan Thamrin,jadi tinggal memilih tab Restaurant kemudian ketikan nama restaurant tersebut lalu enter,maka akan searching dan ditemukanlah lokasinya.


























Nah,bagi yang belum menginstal domikado ini,saya sarankan segeralah memilikinya,hanya dengan satu aplikasi,Anda bisa mendapatkan beribu informasi

Hacker China kembali Berulah

Diambil dari berita hari ini melalui okezone.com


BEIJING - Hacker China kembali berulah dengan membobol akun email Yahoo milik tiga jurnalis kantor berita asing. Sebelumnya, hacker asal China juga pernah membobol akun gmail milik jurnalis yang menyebabkan Google hengkang dari negeri tersebut.

Setidaknya tiga jurnalis dan satu analis melaporkan tidak dapat mengakses email pribadinya sejak beberapa pekan terakhir. Yahoo sendiri mengungkapkan bahwa satu di anttara emapt email tersebut memang telah dijebol hacker dan telah diperbaiki kembali. Tapi Yahoo belum memastikan apakah tiga email lainnya juga mengalami hal yang sama. Demikian dilansir Yahoo, Rabu (31/3/2010).

Sensitifitas terkait keamanan internet di China kian meningkat seiring hengkangnya Google.Raksasa mesin pencari di internet, Google mulai senin kemarin (22/3) telah berhenti memberikan layanannya di China.

Namun hingga saat ini, diketahui tak hanya jurnalis dan analis saja yang kesulitan mengakses emailnya. sejumlah rekan jurnalis lainnya, juga kesulitan mengakses email.

Clifford Coonan, koresponden The Independent dan harian the Irish Times
Menerima sejumlah peringatan pesan yang berbunyi 'issue with your account' ketika dirinya mencoba login ke Yahoo mail.

Sementara itu, anali Western mengatakan, emailnya telah terkunci dengan sendirinya. Dan ia pun telah melaporkan hal tersebut. "Seorang hacker telah memasuki email saya," kata analis tersebut.Namun, Yahoo kembali menegaskan bahwa semua email jurnalis tersebut telah dihack. (ugo)

sejarah singkat web science

Apa sih web science itu?paradigma web science muncul dari sebuah riset para ilmuan-ilmuan,Web Science adalah sebuah ilmu dari desentralisasi sistem informasi. Web Science membutuhkan pemahaman akan Web dan juga fokus pada pengembangan terhadap kebutuhan komunikasi dan representasi. Sangat disadari bahwa World Wide Web adalah teknologi yang berusia baru beberapa tahun, di sisi lain Web adalah bukan dunia yang statis tetapi super dinamis. Berbagai riset pada Web Science [Berners-Lee,2006] banyak menekankan pada :
· trend perkembangan Web
· tantangan dalam pengembangan Web
· mendukung untuk ubiquity, mobility, new media dan meningkatnya jumlah data yang tersedia secara online
· pentingnya hal sosial seperti menghargai hak privasi
· mengidentifikasikan varian dari penelitian Web

Secara ringkas Bernes-Lee mengatakan Web Science merupakan kajian sains dari Web. Ketika Web telah bergerak ke ranah ilmu, maka pertanyaan mendasar adalah bagaimana keilmuan ini melakukan metodologi. Bagaimana peneliti atau engineer melakukan pendekatan terhadap Web untuk pemahaman dan relasinya dengan domain sosial secara luas dan inovasi apa yang dapat dilakukan. Berbagai penelitian yang berlangsung saat ini melakukan pengembangan pada metodologi pemetaan (mapping) dan graph pada struktur Web dengan sampling sebagai kunci utamanya [Leung, 2001]. Sebagai contoh laporan riset [Fetterly, 2004] menyatakan bahwa 27% dari web di Jerman (.de) melakukan perubahan setiap minggu. Model lain adalah metodologi model analisis yang mengkombinasikan data empiris yang digunakan untuk melakukan determinasi probabilitas. Metodologi pada Web Science akan dipengaruhi oleh perekayasaan yang berlatar belakang industri maupun peneliti akademisi. Sehingga akan mengkombinasikan sintesis dan analisis. Mempertimbangkan perkembangan Web yang membawa ke sisi positif (seperti Peer to Peer) ataupun ke arah negatif (seperti phishing). Kontribusi terhadap pengembangan adalah tujuan utama dari Web Science.

Pembahasan perkembangan web science dengan ilmu yang ada sekarang,masih akan saya bahas pada tulisan berikutnya.tunggu ya...